punya alasan, pasti ada tujuan

10:57 Rosyidah Arsyad @RossyArsyad 0 Comments

sudah lama tak merekam jejak lewat sebuah tulisan, seorang mentor kak kusnan terasa "menampar" untuk kembali menghidupkan tempat segala resah tercurah.. blog kesayangan ;/  baiklah bismillah..

kali ini mau membahas  

"punya alasan, pasti ada tujuan dan gak punya alasan dipastikan  gak punya tujuan "- @RossyArsyad




Kenapa begitu?coba mari bersama kita pikirkan, begini.. karena kita punya alasan maka untuk mencapai tujuan tersebut itu ada. Setuju gak sih? iya saya sih setuju.. karena menurut saya ketika  gak punya alasan kita gak akan bergerak sampai ke tujuan yang kita mau.. bahkan parahnya karena kita gak punya alasan kita gak tau tujuan kita apa.  betapa pentingnya arti sebuah alasan, bukan beralasan  loh ya :) 

alasan itu layak sebuah pondasi ketika pondasi kuat, insyallah yang lainnya juga akan kuat begitu juga sebaliknya ketika kita gak punya alasan pondasinya akan rapuh. layaknya akar pohon, ketika akarnya rapuh apa baik pohonnya? :(  alasan  juga menjadi arah,petunjuk,penguat  untuk mencapai tujuan. 
supaya gak bingung, contoh kecilnya setiap pagi/hari kita pasti kekamar mandi/wc,pertanyaanya apa kekamar mandi gak ada alasannya? pasti juga ada tujuannya. ntah itu panggilan alam atau sekedar gosok gigi hehe.. xD

 jadi keinget sabtu kemarin kak kusnan mengajak kita semua untuk menyaksikan/menonton film yang menurut saya keren banget, film the billioner, yang diperankan oleh TOP. betapa si TOP ini mempunyai alasan yang kuat untuk menjalankan bisnisnya walaupun banyak masalah yang menerpanya. karena dia punya alasan apapun dia jalankan. menurut saya the power of reason juga, jegeeer akhirnya apa? dia sukses dalam bsinisnya. coba kalo dia gak punya alasan buat melanjutkan bisnisnya, mungkin gak akan ada tuh rumput laut yang ada disevel bahkan supermarket lainnya. 

Begitu juga saya, lagi terus belajar dan bersyukur ternyata 1 kata yaitu alasan sangat pengaruh apa yang akan saya lakuin.. setiap weekend yang biasanya saya hanya dirumah, tetapi untuk beberapa bulan ini tetap bergerak alhamdulillah  menyelusuri arah yang berbeda untuk  menikmati manisnya ilmu, coba kalo saya gak punya alasan untuk pergi  mungkin saya gak akan sampai..dan pastinya tetap hanya diam dirumah, karena saya punya alasan untuk pergi maka saya bergerak. atau ketika saya mempunyai tujuan memutuskan  untuk memperluas zona nyaman alias pindah perlahan menantang merubah diri lalu ketika saya gak punya alasan untuk berubah mungkin juga saya gak akan bertemu dengan orang orang luar biasa yang sudah menginspirasi saya untuk lebih baik.  yuk mari  kita belajar bareng, tentuin alasan supaya mudah ke tujuan.jadi  apa alasanmu untuk mencapai tujuan?






0 comments: